Mencari selisih tanggal di php nantinya akan berguna pada web atau sistem informasi seperti travel atau hotel, dll yang mana adanya sistem booking yang mengharuskan mengitung selisih hari dari dua tanggal yang di inputkan. Selain itu juga berguna pada sistem absensi dan schedule karyawan.
Baik, adapun fungsi yang digunakan untuk mencari selisih tanggal yaitu menggunakan "date_diff", Namun sebelum mencari selisih dari dua tanggal tersebut, tanggal-tanggal harus dibuat menjadi tipe data date dengan fungsi "date_create".
Berikut contoh kodingan yang dibuat :
<?php
$tanggal_awal = '2017-08-13';
$tanggal_akhir = '2017-08-19';
//buat tipe datanya menjadi date dengan date_create
$date_awal = date_create(date('Y-m-d',strtotime($tanggal_awal)));
$date_akhir = date_create(date('Y-m-d',strtotime($tanggal_akhir)));
$beda_hari = date_diff($date_awal,$date_akhir);
//%d digunakan untuk menampilkan dalam hari
$selisih = $beda_hari->format('%d');
echo 'Beda hari dari tanggal '.$tanggal_awal.' sampai tanggal '.$tanggal_akhir.' adalah '.$selisih.' Hari';
?>
Hasil dari kodingan di atas akan menghasilkan output :
Beda hari dari tanggal 2017-08-13 sampai tanggal 2017-08-19 adalah 6 Hari
Jika kita perhatikan pada kodingan di atas saya menggunakan %d yang berarti menampilkan selisih tanggal dalam format days atau hari. Untuk mengetahui format-format yang lainnya temen-temen dapat membaca pada situs resminya disini.
Bagaimana? sangat simpel bukan? baik, sekian pada postingan kali ini, jika memang ada yang ingin ditanyakan temen-temen bisa tinggalkan komentar dibawah ini ya...
No comments:
Post a Comment